Ada Apa? Tokoh Masyarakat Ontrog Kantor Kades Cibatu, BPD : Mereka Menilai Kades Sudah Tak Miliki Etika Baik

- 26 April 2024, 16:45 WIB
Kantor Kepala Desa Cibatu diontrog puluhan tokoh masyarakat dan beberapa perwakilan warga.
Kantor Kepala Desa Cibatu diontrog puluhan tokoh masyarakat dan beberapa perwakilan warga. /Robi Taufiq Akbar/Prianganinsider.com/

PRIANGANINSIDER - Kantor Kepala Desa Cibatu, pada Jum’at (26/4/2024) tiba-tiba didatangi puluhan tokoh masyarakat serta karangtaruna dan beberapa perwakilan warga serta pengurus BPD Desa Cibatu.

Kedatangan mereka secara serentak, akhirnya menggelar pertemuan di gedung Aual Desa, yang langsung diterima oleh pengurus BPD.

Berdasarkan informasi yang diterima oleh Prianganinsider.com kedatangan mereka hendak menyampaikan aspirasi kepada Kepala Desa yang awalnya sudah disampaikan melalui BPD.

Mereka menilai Kepala Desa yang baru menggantikan yang terdahulu sudah tidak lagi memiliki etika yang baik terhadap masyarakat. Apalagi saat ini jiwa sosialnya sudah tidak ada, termasuk seperti melihat masyarakat yang sakit sudah tidak dilakukan lagi.

Salah satu tokoh masyarakat mengatakan, Kepala Desa yang sekarang Misbach sudah tidak lagi memiliki etika yang baik pada masyarakat terutama dalam berkomunikasi.

“Intinya sudah tidak memiliki etika dalam menyampaikan apapun. Selalu kasar berbeda dengan kades yang sebelumnya,” katanya.

Sementara unsur BPD Desa Cibatu, Asep Sudrajat didampingi Ketua BPD IIP, mengatakan pada sejumlah media, kalau kedatangan tokoh masyarakat, karangtaruna dan beberapa perwakilan masyarakat tiada lain ingin menyampaikan langsung aspirasi kepada Kepala Desa.

“Ada aspirasi yang ingin disampaikan pada Kepala Desa. Namun, sangat disayangkan pak Kades tidak ada. Ada rapat katanya,” ujar Asep.

Menurut Asep, sebenarnya aspirasi yang akan disampaikan ke Kepala Desa sudah diterima oleh kami selaku BPD, dan kami juga sudah menyampaikan kepada Kepala Desa baik secara tertulis atau secara lisan.

Halaman:

Editor: Robi Taufiq Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x