Kolektor Kintamoney Cari Koin Kuno Rp1000 Kelapa Sawit Tahun 1994, Dibeli Mahal

- 27 April 2024, 16:00 WIB
Kolektor kintamoney mencari uang koin kuno Rp1000 kelapa sawit tahun 1994
Kolektor kintamoney mencari uang koin kuno Rp1000 kelapa sawit tahun 1994 /tangkapan layar Kintamoney/

Kintamoney juga mengabarkan perihal alasannya untuk membeli koin Rp1000 kelapa sawit tahun 1994 tersebut.

Ia mengaku bahwa saat ini dia telah mengoleksi koin Rp1000 kelapa sawit mulai dari tahun 1993,1995,1996,1997,1998 dan 2000. Tinggal satu tahun emisi lagi yang belum terpenuhi dari koleksinya yaitu tahun 1994.

Baca Juga: Koin Kuno Rp100 Rumah Gadang Dihargai Segini, Ayo Intip

Oleh karena untuk melengkapi semua tahun emisi koin Rp1000 kelapa sawit, dia membuka penawaran untuk membelinya.

Hanya saja, jumlah koin tersebut harus terpenuhi sebanyak 1 dus dalam bentuk roll rapi dengan jumlah total 400 keping.

Ia juga memberikan syarat lain untuk memastikan bahwa anda benar-benar mempunyai koin tersebut. Anda diwajibkan mengirimkan bukti foto dan video untuk memastikan kebenarannya.

Baca Juga: Langsung Cair, Koin Kuno Jenis Ini Dihargai Mahal, Kenali Ciri-cirinya

Kintamoney nantinya akan memberikan nomor WA untuk transaksi lebih lanjut jika anda benar-benar mempunyai koin Rp1000 kelapa sawit dengan syarat yang ditentukan.

Kintamoney tidak akan memberikan nomor WA kepada sembarangan orang yang tidak mempunyai koin Rp1000 kelapa sawit yang disyaratkan.

Untuk bisa menghubungi Kintamoney, silahkan cantumkan komentar anda di youtube @Kintamoney pada konten yang berjudul "DIJAMIN 100% BUKAN HOAX, SAYA BELI Rp.16.000.000 KALAU ANDA PUNYA COIN INDONESIA INI".

Halaman:

Editor: Gilang Candra Kirana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah