Bunga Lidah Mertua Sekarang Dihargai Segini, Manfaatnya Banyak Juga Nih

27 April 2024, 18:00 WIB
Bunga Lidah Mertua memiliki banyak manfaat. Harganya juga terjangkau di marketplace /tangkapan layar youtube @Sisi Lain Tumbuhan/

PRIANGANINSIDER - Pamor bunga hias memang tidak setinggi ketika tahun 2020 dan 2021. Di masa pandemi covid-19 kala itu, bunga hias dihargai jutaan rupiah, bahkan ada yang mencapai ratusan juta rupiah.

Salah satunya bunga Lidah Mertua juga waktu itu dihargai cukup mahal. Namun sekarang ini harganya tidak semahal ketika masyarakat demam bunga hias.

Jika merujuk kepada sejumlah marketplace, harga bunga Lidah Mertua dijual dengan harga yang cukup terjangkau.

Baca Juga: Bunga Hias Jenis Aroid Ternyata Masih Dihargai Mahal, Masih Punya?

Di Tokopedia misalnya, tim redaksi memantau harga bunga Lidah Mertua dijual pada kisaran Rp20 ribu hingga paling mahal hanya Rp70 ribu tergantung kondisinya. Bahkan ada pula yang menjualnya di bawah Rp10 ribu per pot.

 

Manfaat Bunga Lidah Mertua

Bunga Lidah Mertua disebut juga dengan snake plants. Tanaman ini merupakan tanaman asli Asia dan Afrika yang dikenal dengan daunya yang berbentuk pedang tumbuh tegak.

Akarnya jenis akar pendek dengan motif daun terdapat warna kuning dan hijau tua.

Nama latin dari Bunga Lidah Mertua adalah Sansevieria trifasciata. Tanaman ini juga dikenal memiliki banyak manfaat.

Ada beberapa manfaat dari Lidah Mertua jika anda pelihara, terutama untuk kesehatan.

Baca Juga: Pernah Viral, Bunga Janda Bolong Sekarang Dihargai Segini di Marketplace

 

1. Bermanfat Menyaring Udara dalam Ruangan, Bahkan di Malam Hari

Seperti tanaman hias lainnya, bunga Lidah Mertua juga bermanfaat untuk menyaring udara dalam ruangan.

Lidah mertua bisa mengubah gas karbondioksida (CO2) menjadi oksigen di malam hari. Sehingga kebutuhan oksigen bersih di dalam rumah bisa terpenuhi.

Oleh karena itu, bunga ini bisa juga disimpan di dalam kamar ketika anda tidur.

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan di Journal of Physiological Anthropology, diketahui bahwa kehadiran tanaman di dalam ruangan bisa membantu menyegarkan udara dan membantu mengurangi gejala Sindrom Gedung Sakit (Sick Building Syndrome) pada pekerja kantor.

Baca Juga: Anggrek, Bunga Hutan yang Anggun dan Menawan

2. Menghilangkan Polutan Beracun

Lidah Mertua juga diketahui bermanfaat menghilangkan polutan udara beracun.

Menurut artikel dari The University of Arizona, lidah mertua ini mampu menyerap polutan penyebab kanker, antara lain CO2, benzene, formaldehyde, xylene, dan toluene.

3. Baik untuk Penderita Alergi

Lidah mertua juga bermanfaat bagi penderita alergi. Tanaman ini mampu menyerap racun dan melepaskan oksigen.

Lidah mertua mampu melepaskan kelembapan di udara dan mengurangi alergen di udara sekitarnya.

Oleh sebab itu, ada baiknya jika anda penderita alergi untuk memelihara lidah mertua di rumah.

Baca Juga: Kolektor Kintamoney Cari Koin Kuno Rp1000 Kelapa Sawit Tahun 1994, Dibeli Mahal

4. Menaikkan Mood

Jika anda sedang stres yang berlebihan, ada baiknya meletakkan lidah mertua di dalam rumah.

Lidah mertua diketahui bisa meredakan stres karena memiliki efek menenangkan.

6. Sebagai Pengharum Ruangan

Lidah mertua juga memiliki aroma yang khas. Karena itu, ludah mertua juga bisa digunakan untuk mengharumkan ruangan.***

Editor: Gilang Candra Kirana

Tags

Terkini

Terpopuler