Pertarungan Sengit: Head to Head Swiss vs Italia Sebelum Duel Penting Di Babak 16 Besar Euro 2024

- 28 Juni 2024, 12:00 WIB
Head to head swiss vs italia di 16 besar euro 2024
Head to head swiss vs italia di 16 besar euro 2024 /Istimewa/instagram EURO2024/

Priangan insider - Pertandingan pembukaan babak 16 besar Euro 2024 antara Swiss dan Italia akan diselenggarakan di Stadion Olympiastadion dan akan kick-off pada Sabtu, 29 Juni 2024, pukul 23:00 WIB.

Swiss berhasil melaju ke babak 16 besar sebagai runner-up Grup A dengan mengumpulkan total 5 poin. Sementara itu, Italia juga berhasil melaju sebagai runner-up dari Grup B dengan koleksi 4 poin.

Baca Juga: Empat Warga Cigadung Karyamukti Jadi Korban Penumpukan Tabung Gas Melon 3 Kg

Pertandingan antara Swiss dan Italia dipastikan akan menarik sebab pertemuan terakhir mereka di Euro 2020 berakhir dengan kemenangan telak 3-0 untuk Italia. Gol-gol Italia dicetak oleh Manuel Locatelli pada menit ke-26 dan ke-62, serta Ciro Immobile pada menit ke-89.

Dalam pertemuan terakhir mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2022, kedua tim bermain imbang. Swiss memiliki catatan baik bermain di kandang sendiri dengan skor 0-0 dan di kandang Italia dengan skor 1-1. Pada pertemuan sebelumnya, Swiss sempat unggul melalui gol Silvan Widmer di menit 11, namun Italia bisa menyamakan kedudukan melalui gol Giovanni Di Lorenzo di menit 36.

Baca Juga: Meniti Karir Mulai Menjadi TikToker Usai di PHK, Kini Jhon LBF Menjadi Pengusaha Sukses! Ini Kisah Inspiratif

Berikut adalah catatan head to head lima pertemuan terakhir antara Swiss dan Italia:

- 13/11/21 Italia 1-1 Swiss (Kualifikasi Piala Dunia)
- 06/09/21 Swiss 0-0 Italia (Kualifikasi Piala Dunia)
- 17/06/21 Italia 3-0 Swiss (Euro)
- 06/06 /10 Swiss 1-1 Italia (Persahabatan)
- 13/08/09 Swiss 0-0 Italia (Persahabatan)

Baca Juga: Kementerian Perhubungan RI Hadiri Pertemuan 22nd ASEAN-Japan STOM Leaders Conference di Nagasaki

Catatan lima pertandingan terakhir Swiss (MSMSS):
- 05/06/24 Swiss 4-0 Estonia (Persahabatan)
- 08/06/24 Swiss 1-1 Austria (Persahabatan)
- 15/06/24 Hungaria 1-3 Swiss (Euro )
- 20/06/24 Skotlandia 1-1 Swiss (Euro)
- 24/06/24 Swiss 1-1 Jerman (Euro)

Catatan lima pertandingan terakhir Italia (SMMKS):
- 05/06/24 Italia 0-0 Turki (Persahabatan)
- 10/06/24 Italia 1-0 Bosnia (Persahabatan)
- 16/06/24 Italia 2-1 Albania (Euro)
- 21/06/24 Spanyol 1-0 Italia (Euro)
- 25/06/24 Kroasia 1-1 Italia (Euro)

Editor: Juhendi Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah