Mimpi Garuda Muda Pupus di Semifinal, Kalah 3-5 dari Australia

- 1 Juli 2024, 22:15 WIB
Timnas indonesia vs australia hadil akhir
Timnas indonesia vs australia hadil akhir /Pssi instagram/

Priangan Insider - Timnas Indonesia U-16 harus mengakui keunggulan Australia di babak semifinal Piala AFF U-16 2024. Bertanding di Stadion Manahan, Solo, Garuda Muda takluk dengan skor 3-5.

Pertandingan berlangsung sengit sejak menit awal. Indonesia langsung membuka keunggulan melalui gol Muhammad Zahaby Gholy di menit ke-3. Namun, Australia berhasil menyamakan kedudukan melalui Amlani Tatu lewat tendangan bebas di menit ke-20.

Baca Juga: Update Skor Hingga Akhir Pertandingan Semi Final AFF U-16 2024 Indonesia 3 - 5 Australia

Diwarnai kartu merah Raihan Apriansyah di menit ke-27, Indonesia bermain dengan 10 pemain. Keadaan ini membuat Australia leluasa menguasai pertandingan. Hasilnya, Australia berbalik unggul 2-1 di akhir babak pertama melalui gol Quinn Macnicol.

Memasuki babak kedua, Australia semakin mendominasi. Tatu mencetak gol kedua di menit ke-65, disusul dua gol Anthony Didulica di menit ke-70 dan 85. Indonesia hanya mampu memperkecil kedudukan melalui gol Josh Holong di injury time.

Baca Juga: Hasil Skor Sementara Semi Final AFF U-16 2024 Indonesia 2 - 4 Australia

Kekalahan ini membuat Timnas Indonesia U-16 gagal melaju ke final Piala AFF U-16 2024. Garuda Muda selanjutnya akan bertanding di perebutan tempat ketiga melawan Vietnam pada Rabu (3/7) di Stadion Manahan.

Jalannya Pertandingan:

Menit ke-3:GOAL! Muhammad Zahaby Gholy membawa Indonesia memimpin 1-0.

Halaman:

Editor: Roni Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah