Perpisahan Haru Fitrul Dwi Rustapa dengan PERSIB: Terima Kasih untuk Dua Musim Penuh Prestasi

- 25 Juni 2024, 17:15 WIB
Fitrul dwi rustafa berpamitan dari Persib dengan ucapan terimakasih bobotoh
Fitrul dwi rustafa berpamitan dari Persib dengan ucapan terimakasih bobotoh /Istimewa/fitrul_dw1/

Priangan insider - Fitrul Dwi Rustapa, kiper asal Garut, berpamitan dengan sukacita dari PERSIB, klub yang telah menjadi rumahnya selama dua musim. Fitrul menyampaikan ucapan terima kasih sekaligus perpisahan kepada PERSIB dan Bobotoh di seluruh dunia.

Selama dua musim bersama PERSIB, mulai dari Liga 1 2022/2023, Fitrul mengungkapkan rasa syukurnya atas berbagai kebaikan yang telah diterimanya. Ia merasa beruntung telah mendapat kepercayaan dari PERSIB dan mampu mencatat sejarah dengan meraih gelar juara Liga 1 2023/2024.

Baca Juga: Wakapolres Garut Berharap Polri Semakin Dicintai Masyarakat

"Dengan tulus, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada PERSIB, tim pelatih, ofisial, rekan-rekan tim, serta manajemen PT PERSIB Bandung Bermartabat. Juga tidak lupa, terima kasih kepada Bobotoh di seluruh dunia atas cinta, kebersamaan, dukungan, doa, dan perjuangan yang telah kita lalui bersama selama ini. Saya bangga telah mampu mencatat namanya dalam sejarah PERSIB," ujar Fitrul Dwi Rustapa, yang lahir pada 4 Juni 1995.

Baca Juga: SMK PGRI Bungbulang Terdepan dalam Menyiapkan Generasi Muda Berkarya dan Berprestasi

Fitrul juga menyampaikan permohonan maaf apabila ada hal yang kurang berkenan selama ini. Ia berharap silaturahmi tetap terjaga meskipun pada musim mendatang ia sudah tidak lagi menjadi bagian dari skuad Pangeran Biru.

Dengan keyakinan bahwa tantangan dan petualangan baru harus dijalani, Fitrul melihat adanya kebutuhan untuk terus berkembang dan berproses agar tetap relevan di dunia sepakbola Indonesia.

Baca Juga: Delapan Negara Pastikan Lolos ke Babak 16 Besar Piala Eropa 2024

  • "Saat ini, saya akan memasuki babak baru dalam perjalanan karier saya. Seperti kehidupan yang terus bergerak maju. Dari setiap proses itu, saya akan terus belajar dan berusaha memberikan yang terbaik, sebagai langkah menuju kesuksesan di masa depan," tutupnya(***)

 

Halaman:

Editor: Juhendi Majid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah