Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi dibuka, Cek Link dan persyaratan nya disini

- 19 April 2024, 20:46 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 66 sudah dibuka.
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 66 sudah dibuka. /Pikiran Rakyat Tangerang Kota/

PRIANGANINSIDER - Pemerintah kembali membuka pendaftaran Kartu Prakerja yang telah memasuki gelombang 66, pada Jumat 19/4/2024. Kabar tersebut diumumkan di akun Instagram resminya @prakerja.go.id.

“Gelombang 66 sudah dibuka klik gabung gelombang sekarang di dasboard akun prakerja kamu!", tulis akun resmi prakerja.

Baca Juga: Pulau Socotra Disebut Tempat Persembunyian Dajjal, Menyimpan Misteri dan Fakta Unik

Dalam postingannya, dijelaskan bahwa pendaftaran Kartu Prakerja dapat dilakukan melalui situs resmi Prakerja. Adapun, pendaftaran akan ditutup pada Senin, 22 April 2024 tepatnya pukul 23.59 WIB.

Adapun persyaratan mendaftar prakerja gelombang 66 tahun 2024, melansir dari laman resmi prakerja.go.id antara lain:

Baca Juga: Setiap Hari Jumat Kita Dianjurkan Baca Surah Al Kahfi, Ustadz Khalid: Ada Hikmah Besar di Balik Kisahnya

1.  Sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 18 hingga 64 tahun

2. Sedang tidak menempuh pendidikan formal

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.

Baca Juga: Bahaya! Hingga April 2024, Kasus DBD di Garut Meningkat Ada 2 Kasus Kematian

4. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD

5. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.

Baca Juga: Jalan Nasional Bandung-Tasik di Kersamanah Kembali Banyak Lubang

Program yang bisa diikuti oleh pekerja atau buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan /atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Nantinya, peserta program Kartu Prakerja akan mendapatkan insentif sebesar Rp 600.000 yang diberikan satu kali.

Baca Juga: Jalan Nasional Bandung-Tasik di Kersamanah Kembali Banyak Lubang

Kemudian, peserta akan memperoleh insentif Rp 100.000 untuk dua kali pengisian survei program Kartu Prakerja. Selain itu, peserta juga akan diberikan saldo pelatihan sebesar Rp 3.500.000.

Cara Daftar Prakerja

1. Akses www.prakerja.go.id atau klik  langsung Disini 
2. Klik "Daftar Sekarang"
3. Masukkan alamat email aktif dan password
4. Centang boks yang bertuliskan "Saya menyetujui syarat dan ketentuan". Klik "Daftar"
5. Verifikasi KTP dan KK dengan memasukkan data keduanya. Selain itu juga masukkan tanggal lahir.

Baca Juga: Kejaksaan Agung Tangkap Buronan DPO Penangkap Ikan Ilegal


6. Isi data diri sesuai permintaan
7. Unggah foto e-KTP
8. Lakukan scan wajah
9. Jawab pertanyaan alasan ikut program ini
10. Isi pelatihan yang diminati dan keterampilan
11. Verifikasi nomor ponsel
12. Jawab pertanyaan sesuai kondisi peserta
13. Ikuti Tes Kemampuan Dasar.(***)

 

Editor: Roni Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah