150 Juta Pengguna Aktif Tergila-gila pada Hamster Combat Sebelum Fre Market di Gate.io

- 16 Juni 2024, 19:00 WIB
Hamster combet fre market gateio
Hamster combet fre market gateio /Istimewa/X/

Priangan insider - Permainan tap-to-earn Hamster Combat mencetak prestasi baru dengan berhasil menarik 150 juta pemain, seperti yang dilaporkan oleh tim Hamster melalui akun X pada Jumat (14/6/2024). Angka tersebut mengalami lonjakan 50% dari minggu sebelumnya, di mana pemainnya berjumlah 100 juta. Hampir 1 dari 5 pengguna Telegram kini tergila-gila pada Hamster combat.

Peningkatan ketenaran game ini juga tercermin dari pertumbuhan pengikut di berbagai platform media sosial Hamster, termasuk Telegram (35 juta pelanggan), YouTube (23 juta pelanggan), dan akun X di Twitter (7,7 juta pengikut).

Baca Juga: Sosok Guru Honor yang Dilecehkan Ketua DPRD Garut saat Demo, Honronya Hanya Rp400 Ribu

Sebagai strategi terbaru, Hamster Combat (HMSTR) telah diperkenalkan di pre market Gate.io, sebuah platform terdepan untuk perdagangan aset digital.

Token ini berpotensi mengubah cara bermain dan berinvestasi di dunia game online. Semua orang pasti menggigil menantikan token populer ini dengan harapan besar bahwa token ini akan membuka peluang menguntungkan saat diluncurkan resmi di bursa kripto.

Perdagangan Pre Market di Gate.io
Perdagangan pre market adalah layanan over-the-counter (OTC) di mana investor dapat membeli atau menjual token baru dengan harga dan jumlah yang telah disepakati sebelum token itu terdaftar secara resmi.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Manfaat Buah Mentimun Ternyata Besar Sekali

Ini memberi ruang bagi investor untuk meraih token populer tersebut dan mengejar potensi keuntungan ketika token itu dilepaskan ke publik.

Keuntungan Perdagangan Pre Market
Salah satu keistimewaan dalam perdagangan pre market adalah kemampuannya mematok harga dan volume token sebelumnya, memberi investor keuntungan pasar serta kesempatan untuk mendapatkan token pada harga yang diinginkan sebelum token tersebut dilemparkan ke pasar secara luas.

Halaman:

Editor: Roni Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah