Ustadz Adi Hidayat: Mayoritas Ulama Zakat Fitrah dengan Bahan Pokok, Karena Melihat Tujuan Diwajibkannya

- 31 Maret 2024, 02:24 WIB
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang zakat fitri atau zakat fitrah
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang zakat fitri atau zakat fitrah /screenshot channel youtube Adi Hidayat Official/

PRIANGANINSIDER - Ustadz Adi Hidayat memberikan penjelasan mengenai zakat fitri atau zakat fitrah yang menjadi kewajiban setiap muslim di bulan Ramadan. Dalam kesempatan itu, ustadz Adi Hidayat juga menjelaskan soal dua pendapat yang mengatakan apakah zakat fitri dengan bahan pokok atau dengan uang.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa ada dua tujuan dari zakat fitri atau zakat fitrah.Yang pertama adalah untuk mensucikan jiwa setiap muslim yang melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadan. Mensucikan di sini adalah untuk membersihkan dari hal-hal yang mungkin kurang bermanfaat ketika seorang muslim sedang melaksanakan ibadah puasa. Sehingga zakat fitrah itu menjadi penyempurna.

Adapun tujuan yang kedua dari zakat fitri atau zakat fitrah ini adalah untuk memberikan support makanan atau logistik bagi orang-orang miskin yang mungkin kesulitan mendapatkan makanan di hari raya.

Baca Juga: Kriteria Penerima BLT Dana Desa, Apakah Anda Penerima Bansos Ini?

Karena di hari raya (idul fitri) itu setiap muslim diharamkan lagi berpuasa dan di hari itu disunnahkan kita mengawali hari dengan menyantap makanan sebelum salat ied. Sebagai bentuk atau penanda bahwa di hari itu merupakan hari yang berbahagia dan bukan lagi hari berpuasa.

Oleh sebab itu kata ustadz Adi, salah satu tujuan dari zakat fitri adalah untuk membantu saudara yang miskin untuk mendapatkan makanan, agar mereka bisa berbahagia di hari raya dan agar mereka di hari tersebut tidak lagi berpuasa.

" Sebagai support makanan, sebagai support logistik, bagi saudara saudari kita yang tidak mencukupi, yang diistilahkan dengan kalangan masakin atau orang-orang yang masuk kategori miskin, yang kesulitan untuk mendapatkan logistik, makanan di hari pada saat semestinya ita sudah tidak berpuasa lagi," ujarnya seperti dikutip dari channel youtube  dengan judul Tutorial Zakat Fitri - Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Pentinganya Lakukan Cek Berkala Melalui cekbansos.kemensos.go.id!

Pada zaman Rasulullah kata ustadz Adi, zakat fitri dicontohkan dalam bentuk kurma dan gandum dengan ukuran 1 sha' atau setara dengan 4 mud. Dimana satu mud adalah setara dengan dua genggam tangan orang dewasa ketika dalam bentuk berdoa, atau dua tangan yang disatukan ketika sedang berdoa.

Halaman:

Editor: Feri C

Sumber: adi hidayat official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah