Uang Kuno Seri Pekerja Kerap Dijadikan Mahar Pernikahan, Berapa Harganya?

- 26 Mei 2024, 19:05 WIB
Uang kuno seri pekerja kerap dijadikan mahar pernikahan
Uang kuno seri pekerja kerap dijadikan mahar pernikahan /tangkapan layar youtube @Kintamoney/

PRIANGANINSIDER - Diantara uang kuno yang sering dijadikan mahar pernikahan adalah uang kuno seri pekerja. Entah apa yang menjadi alasan, namun uang tersebut cukup diminati untuk mahar.

Seorang kolektor uang kuno profesional, Jean Ary menjelaskan dalam channel youtube @Kintamoney bahwa uang kuno kertas seri pekerja ini diterbitkan dalam beberapa tahun.

Diantara uang kuno seri pekerja yang kerap dijadikan mahar pernikahan itu antara lain:

  1. Uang Lima Rupiah Tahun 1958
  2. Uang Sepuluh Rupiah seri pekerja tahun 1963

  3. Uang 25 rupiah seri pekerja tahun 1959
  4. Uang dua puluh lima rupiah seri pekerja tahun 1964
  5. Uang Lima Puluh Rupiah tahun 1964
  6. Uang Dua Puluh LIma Rupiah tahun 1958

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Koin Kuno Rp500 Bunga Melati Banyak Diburu

 

Namun demikian kata Jean Ary, uang kuno tersebut harganya relatif masih murah. Kendati tahun terbitnya cukup lama, namun tidak sampai jutaan rupiah per lembarnya.

Untuk uang seri pekerja itu kata Ary, dihargai pada kisaran puluhan ribu rupiah saja per lembarnya.

Oleh karena itu Jean Ary juga sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat bahwa uang tersebut tidaklah mahal. Dan jangan sampai terkecoh jika ada yang menawarkannya sampai jutaan rupiah.

Halaman:

Editor: Gilang Candra Kirana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah